BERKAT DAN KEYAKINAN


PANGGILAN BERIBADAH
Kita hidup oleh belas kasihan Tuhan, karena itu marilah kita beribadah dan memuji nama-Nya setiap hari. Amin.

BERNYANYI, BE-23:3 Jesus hami ro dison
Sondang sian Debata, hatiuron sian ginjang. Baen ture sondangi ma rohanami asa sonang. Lao manjalo hangoluan, pinatupaM, o Tuhan.

PEMBACAAN FIRMAN
Roma 8:28-30 (Pagi) Mzm 91:1-9 (Malam)

RENUNGAN HARIAN, Sabtu 6 Januari 2018
Mazmur 40:5a
Berbahagialah orang, yang menaruh kepercayaannya pada Tuhan

BERKAT DAN KEYAKINAN
Daud menuliskan mazmur ini pada waktu ia diselamatkan oleh kuasa dan kebaikan Allah dari kesukaran berat yang menghimpitnya, yang hampir saja membuat ia kewalahan. Mungkin kesukaran itu dipicu oleh kegelisahan pikirannya setelah menyadari dosa dan ketidaksenangan Allah yang ditujukan kepadanya oleh karena dosanya itu. Dia telah dilemparkan ke dalam lobang kebinasaan dan ke dalam lumpur rawa (ay.3), dia tidak dapat keluar dari sana, malahan justru makin terperosok di dalamnya. Namun dalam kerendahan hati dan pengharapan yang penuh, ia menanti-nantikan Tuhan. Dari Allah sajalah, ia mengharapkan kelegaan, dan tanpa ragu sedikitpun bahwa kelegaan itu akan datang di saat yang tepat. Allah menjawab doa-doanya, dia mengalami kebaikan Allah walaupun kebaikan itu tidak datang dengan segera. Allah meredakan ketakutannya, menangkan jiwanya serta memberikan kedamaian di dalam hati nuraninya.

Kita tidak pernah mengetahui dengan pasti apa yang akan terjadi esok, tetapi kita tahu dengan pasti bahwa Tuhan yang memberikan kasih setia dapat kita percayai, kasihNya akan semakin nyata baik dalam keadaan susah maupun senang bila kita tetap setia menantikan Tuhan. Karena itu, sebagai anak Tuhan marilah kita hidup bersandar pada anugerah dan pertolongan Tuhan serta mensyukurinya dengan taat kepada firman dan menyaksikan segala kebaikan-Nya. Bagi orang-orang yang mengandalkan Tuhan, firman-Nya berkata: “Berbahagialah orang yang menaruh kepercayaannya pada Tuhan.” Amin.

BERDOA

BERNYANYI KJ-445:1 – Harap akan Tuhan
Harap akan Tuhan, hai jiwaku. Dia perlindungan dalam susahmu. Jangan resah, tabah berserah. Kar’na habis malam, pagi merekah, dalam derita dan kemelut. Tuhan yang setia, Penolongmu.

DOA BAPA KAMI
BERNYANYI
Amin-amin-amin

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s