GEMBALA BAIK


Jumat, 19 Februari 2021

01. Nyanyian BE No. 188 : 1. JAHOWA SIPARMAHAN AU
Jahowa Siparmahan au, ndang hurang manang aha. Ai nasa jea dipadao, do sian dorbiana. Tongon dibaen na lomak i, lao pangoluhon tondingki. Dibaen asi rohaNa

02. Pembacaan Firman
▪ Pagi : Daniel 9 : 20-27
▪ Malam : 1 Timotius 4: 12 – 16

03. Renungan : Mazmur 23: 5
Engkau menyediakan hidangan bagiku, dihadapan lawanku; Engkau mengurapi kepalaku dengan minyak; pialaku penuh melimpah.

Saudaraku yang terkasih, seorang theolog abad ke-16 yang bernama John Calvin mengatakan bahwa mazmur ini bukanlah lagu yang dicampuri dengan doa atau permohonan dilepaskan dari kesulitan hidup tetapi mazmur ini murni berisi ucapan syukur dari seorang Daud. Sering kali mazmur ini dinyanyikan atau dibacakan kepada orang yang terbaring sakit untuk memberikan penghiburan kepadanya agar dia mengingat kepada Tuhan dan senantiasa mengucap syukur di tengah-tengah kesulitan dan derita yang dihadapi. Ini adalah hal yang baik. Tetapi apabila kita melihat konteks dari Mazmur 23 ini, mazmur ini ditulis oleh Daud ketika dia sudah dilepaskan oleh Tuhan dan hidup di dalam kedamaian kerajaan yang sudah Tuhan tegakkan untuknya yaitu para musuhnya tidak berkutik di hadapannya bahkan ketika dia sedang makan dan menikmati hidup. Di sini kita belajar dari Daud bahwa dalam kondisi yang paling puncak sekalipun, kita tidak bisa lupa Tuhan dan senantiasa mengingat-Nya karena sosok-Nya sebagai seorang Gembala itu hanyalah nyata ketika kita bergantung kepada-Nya dan senantiasa melihat kemiskinan, kelemahan, ketidakberdayaan kita di hadapan-Nya, tidak peduli seberapa pandai, lancar, sukses, kaya, dan baiknya kehidupan kita saat itu. Justru Daud menyadari betul dan mengakui dan mengembalikan kemuliaan kepada Tuhan dengan ucapan syukurnya karena memang Tuhanlah yang membawanya sampai pada posisi dan situasi seperti demikian. Jadi, baik sehat maupun sakit, senang maupun susah, kaya maupun miskin, biarlah kita mengucap syukur. Rasul Paulus berkata: bersyukurlah senantiasa dan pemazmur berkata: bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. Sudahkah kita mengucap syukur hari ini?. Amin.

04. Berdoa.

05. Bernyanyi KJ. No. 362 : 1 AKU MILIKMU YESUS TUHANKU
Aku milikMu, Yesus Tuhanku; kudengar suaraMu. ‘Ku merindukan datang mendekat dan diraih olehMu. Raih daku dan dekatkanlah pada kaki salibMu. Raih daku, raih dan dekatkanlah ke sisiMu, Tuhanku.

06. Doa Bapa kami – Amin.

__Tuhan Memberkati, Syalom__

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s