Saat Teduh……………
01. Nyanyian KJ. No. 388:1. “S’lamat di tangan Yesus”
S’lamat di tangan Yesus, aman pelukanNya.
Dalam teduh kasihNya, aku bahagia.
Lagu merdu malaikat olehku terdengar
Dari neg’ri mulia, damai sejahtera, S’lamat di tangan Yesus,
aman pelukanNya. Dalam teduh kasihNya, aku bahagia.
02. Pembacaan Firman
Pagi : Yesaya 29:13-16.
Malam : Markus 7:1-8.
03. Renungan: Mazmur 112:1.
Berbahagilah orang yang takut TUHAN, yang sangat suka kepada segala perintah-Nya.
Takut akan Tuhan semestinya dipahami dengan baik dan tepat, yaitu karena kita merasa dekat dengan Tuhan atau kerena kita merasa Tuhan baik dan mengasihi, jadi bukan karena Tuhan akan menghukum orang yang jahat. Memang Tuhan akan marah kepada orang bebal, namun takut Kita bukan karena hal itu. Jadi takut kita berarti karena kesetiaan kita kepadaNya. Tentu hal Ini hanya dapat dilakukan oleh orang yang benar-benar mengenal Allah dengan baik dan benar.
Ketahuilah bahwa orang yang takut akan Tuhan akan mendapatkan berkat, yaitu akan menikmati hasil jerih payahnya bekerja. Berarti ada orang yang tidak dapat menikmati hasil jerih payahnya. Jika itu terjadi berarti ada hubungan yang kurang baik dengan Tuhan.
Kita diajak untuk menciptakan hubungan yang baik dengan Tuhan dengan cara takut akan Dia. Mari ciptakanlah hubungan baikmu kepada Tuhan, maka kebahagiaan dan kebaikanmu akan engkau dapatkan.
Dengan mengasihi Tuhan dan sesama serta melakukan perintah-perintah Tuhan, kita memanifestasikan sikap takut akan Tuhan. Amin.
04. Berdoa
05. Bernyanyi BE. No. 118:1-2. Paian ma di hami
Paian ma di hami, o Jesus, asiMi, asa tung unang hami diansi musu i.
Paian Tuhannami, HataM di hami be, Asa martua hami, nuaeng nang sogot pe.
06. Doa Bapa kami – Amin.